PLN Sumut Targetkan Tambah Jaringan 193 Desa

Bisnis.com,20 Des 2016, 17:25 WIB
Penulis: Febrany D. A. Putri
Saluran Transmisi listrik/pln.co.id

Kabar24.com, MEDAN—PT PLN Wilayah Sumatra Utara menargetkan menambah jaringan listrik ke 193 desa pada tahun depan. Adapun, total desa di Sumut yang belum dialiri listrik mencapai 292 desa.

Deputi Hukum dan Humas PLN Sumut Mustafrizal menyebutkan, secara keseluruhan Sumut memiliki 6.107 desa. Saat ini yang sudah mendapatkan listrik 5.815 desa.

“Pada tahun ini kami bisa menambah ketersediaan listrik di 63 desa. Pada tahun depan targetnya 193 desa. Kami sudah ajukan ke pemerintah pusat. Ini juga merupakan program dari Kementerian ESDM,” papar Mustafrizal, Selasa (20/12/2016).

Lebih lanjut, dia menjelaskan, pemilihan desa pada tahun depan berdasarkan luas wilayah, jumlah warga, dan infrastruktur pendukung yang tersedia.

Hingga saat ini PLN Sumut melayani 3,29 juta pelanggan. Pelanggan di Sumut didominasi rumah tangga yakni 3,08 juta, diikuti pelanggan tarif bisnis 120.463, tarif sosial 60.223, tarif pemerintah/publik 23.561, dan tarif layanan khusus 26 pelanggan.

“Pelanggan tarif sosial itu yakni rumah ibadan, sekolah, rumah sakit, panti sosial. Termasuk puskesmas. Untuk pelanggan layanan khusus itu yang meminta sambungan listrik sementara. Seperti pengembang perumahan yang sedang membangun, lalu pasar malam,” pungkas Mustafrizal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini