Pemerintah Klaim Program Sejuta Rumah 2016 Capai 78%

Bisnis.com,22 Des 2016, 01:55 WIB
Penulis: Ipak Ayu H Nurcaya
Program Sejuta Rumah 2015. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat mencatat capaian program startegis nasional sejuta rumah 2016 hingga November lalu mencapai 785.370 unit atau 78% dari target pembangunan.

Direktur Jenderal Penyediaan Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Syarif Burhanuddin merincikan capaian tersebut terdiri dari rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah atau MBR sebanyak 549.583 unit dan rumah komersial sebanyak 235.787 unit.

“Sejauh ini kendala masih umum, yakni regulasi permudahan perizinan yang belum dapat dilaksanakan di daerah yang selanjutnya tentu membutuhkan waktu lagi untuk sosialisasi dan perubahan aturan daerah. Lalu daya beli masyarakat juga,” katanya kepada Bisnis melalui pesan singkat, Rabu (21/12/2016).

Selanjutnya, pada 2017 mendatang pemerintah mengaku masih akan merumuskan strategi yang tepat guna capaian yang lebih baik lagi. Rencananya pada tahun depan peningkatan alokasi dana subsidi akan mencapai Rp15,6 triliun atau naik dari alokasi 2016 sebesar Rp12,5 triliun.

Nilai Rp15,6 triliun tersebut terdiri dari Rp9,7 triliun FLPP, Rp3,7 triliun subsidi selisih bunga (SSB) dan Rp2,2 triliun bantuan uang muka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini