Jamkrindo Jamin Nasabah Kredit Bank Kalsel

Bisnis.com,23 Des 2016, 16:00 WIB
Penulis: Anggara Pernando
Gedung Bank Kalsel. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Perusahaan Umum Jaminan kredit Indonesia (Perum Jamkrindo) memperluas bisnis penjaminan dengan menggaet PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kalsel. 

Bhakti Prasetyo, Direktur Bisnis Penjaminan Jamkrindo, menuturkan ruang lingkup penjaminan yang diberikan untuk pegawai yang mempunyai penghasilan tetap per bulan dengan mekanisme angsuran kredit berasal dari pemotongan gaji bulanan.

"Kerja sama ini sangat strategis dan bertujuan lebih meningkatkan kinerja masing-masing pemangku kepentingan, baik peningkatan realisasi pembiayaan oleh Bank Kalsel maupun peningkatkan volume penjaminan oleh Perum Jamkrindo," kata Bhakti di Jakarta, Jumat (23/12/2016). 

Dia mengatakan penjaminan akan diberikan pada Kredit Wira Usaha atau yang disebut kredit produktif di Bank Kalsel. Sedangkan plafond yang akan dijamin mencapai Rp250 juta atau lebih.

"Tujuan lain kerja sama ini juga adalah untuk meningkatkan sinergi kedua lembaga keuangan, serta untuk mendukung kelancaran kegiatan bisnis kedua perusahaan," kata Bakti kepada wartawan.

Bakti mengatakan bahwa kemitraan yang dijalin dengan Bank Kalsel terbilang strategis yang bertujuan lebih meningkatkan kinerja masing-masing pihak.

Ia berharap  kerja sama ini dapat  langsung dirasakan masyarakat untuk memanfaatkan produk-produk pembiayaan yang dimiliki kedua perusahaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini