BNI Kanwil Denpasar Aktifkan 228.376 Rekening Simpel

Bisnis.com,10 Jan 2017, 15:07 WIB
Penulis: Natalia Indah Kartikaningrum
BNI

Bisnis.com, DENPASAR- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. Kantor Wilayah Denpasar mencatat telah mengaktifkan Tabungan BNI Simpanan Pelajar (Simpel) sebanyak 228.376 rekening yang tersebar di lebih dari 541 sekolah selama 2016.

A.A.G. Agung Dharmawan, Pemimpin BNI Kanwil Denpasar, menuturkan untuk di wilayah Bali sendiri pihaknya telah membuka tabungan Simpel sebanyak 22.888 rekening.

“Kami pun akan terus meningkatkan sosialisasi serta aktivasi Simpel di wilayah Bali dan Nusa Tenggara. Simpel ini merupakan bentuk dukungan kami terhadap dunia pendidikan dalam memberikan edukasi menabung sejak dini, sekaligus dukungan terhadap program Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam mempercepat inklusi keuangan,” ujarnya baru-baru ini di Denpasar, Selasa (10/1/2017).

Berdasarkan nominal tabungan Simpel, lanjutnya, untuk Bali saja ada sekitar Rp18,5 miliar, kemudian wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB) sekitar Rp63 miliar, dan di Nusa Tenggara Timur (NTT) mencapai sekitar Rp100 miliar.

“Tabungan Simpel ini menyumbangkan sekitar 1,2% dari keseluruhan dana pihak ketiga (DPK) BNI di Kanwil Denpasar per 31 Desember 2016 lalu yang mencapai Rp15,4 triliun. Kami berharap selama 2017 ini DPK dan kredit bisa tumbuh minimal 20%, salah satunya didorong dengan Simpel,” terangnya.

Pihaknya pun berharap, seluruh sekolah di Bali dan Nusa Tenggara bisa menyiapkan Simpel bagi para muridnya. Mengingat, Simpel adalah tabungan untuk siswa yang diterbitkan secara nasional oleh bank-bank di Indonesia, dengan persyaratan mudah dan sederhana, serta fitur yang menarik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bunga Citra Arum Nursyifani
Terkini