Telkom (TLKM) Habiskan Seluruh Dana Hasil Obligasi 2015

Bisnis.com,13 Jan 2017, 14:20 WIB
Penulis: Riendy Astria
Telkom Indonesia. /telkom

Bisnis.com, JAKARTA— PT Telekomunikasi Indonesia Persero Tbk. (TLKM) sudah menghabiskan seluruh dana hasil Obligasi Berkelanjutan I Telkom Tahun 2015.

Berdasarkan keterbukaan informasi yang dipublikasikan Jumat (13/1/2017), dikemukakan bahwa hasil bersih obligasi yang diperoleh perseroan senilai Rp6,98 triliun. Seluruh dana tersebut sudah digunakan seluruhnya per Desember 2016.

Adapun, seluruh dana hasil obligasi digunakan sesuai dengan rencana perseroan. Perinciannya, senilai Rp6,06 triliun untuk pengembangan usaha, yang terdiri dari broadband, backbone, Metrto dan RMJ, serta untuk pengembangan IT.

Kemudian, senilai Rp921,91 miliar untuk akuisisi. Sehingga total dana yang digunakan senilai Rp6,98 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Gita Arwana Cakti
Terkini