Tahun Baru China: Artha Graha Peduli Subdisi Harga Cabai, Rp65.000/Kg

Bisnis.com,14 Jan 2017, 12:51 WIB
Penulis: Yudi Supriyanto
Pedagang membenahi cabai rawit merah di Pasar Jatinegara, Jakarta, Selasa (2/1). Menurut pedagang cabai rawit merah mengalami mencapai Rp100.000 per kilogram karena pasokan berkurang selama libur panjang./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Menyikapi tingginya harga cabai, Artha Graha Peduli, memberi subsidi cabai sebesar Rp65.000 dalam pasar murah Imlek .

Pengurus Senior Artha Graha Peduli (AGP) Sylvia Hasan mengatakan, dengan subsidi tersebut penjual bisa menjual dengan harga standar yang tidak merugikan.

"Dan pembeli bisa membelinya dengan harga yang layak," kata Sylvia, Sabtu (14/1/2017).

Selain cabai, dia menambahkan pihaknya juga memberikan subsidi lain terhadap sayur-sayuran lain hingga 60%.

Kemudian, dalam pasar murah yang diadakan perusahaan juga terdapat daging beku seharga Rp60.000.

Pemberian subsidi kepada penjual dan pembeli dalam pasar murah imlek yang diadakan perusahaan tersebut, paparnya merupakan tindak nyata perusahaan menyikapi harga cabai saat ini.

"Harapan Artha Graha Peduli melalui kegiatan pasar murah hari raya imlek di awal 2017, dapat menjadi berkah untuk masyarakat Indonesia dalam menjalani kehidupan yang lebih baik dan sejahtera ke depannya," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini