Koper Berisi Skripsi Ini "Bikin Geger" Halim Perdanakusuma

Bisnis.com,16 Jan 2017, 18:51 WIB
Penulis: Juli Etha Ramaida Manalu
Lokasi TK Angkasa V/googlemaps.jpg

Kabar24.com,JAKARTA - Sebuah koper berisi skripsi membuat "geger" Komplek Merpati, Halim Perdanakusuma.

Sebelum diketahui isinya, benda itu tergeletak mencurigakan di sebuah trotoar di depan TK Angkasa V, di Jalan Angkasa I Komplek Merpati, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Lokasi TK tersebut, berdasar googlemaps, bisa ditempuh antara 18 hingga 24 menit berkendara dari Bandara Halim Perdanakusuma, atau 53 menit dengan berjalan kaki.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol R. P. Argo Yuwono menyebutkan koper tersebut ditinggalkan begitu saja dan tidak diketahui siapa pemiliknya.

"Koper isinya skripsi satu buah. Ditaruh di trotoar di depan TK Angkasa V," sebut Argo, Senin (16/1/2017).

Argo menyebutkan, keberadaan koper berisi skripsi yang sebelumnya sempat dikhawatirkan sebagai benda berbahaya tersebut disadari sejak pukul 12.00 WIB siang tadi, Senin (16/1/2017).

Berdasarkan akun Twitter TMC Polda Metro Jaya, tim gegana meluncur sekitar pukul 17.08 WIB.

Dia menambahkan, saat ini benda mencurigakan tersebut telah diamankan di Polsek Makasar, Jakarta Timur setelah sebelumnya sempat diperiksa tim Gegana.

Kasubag Humas Polres Jakarta Timur AKP Wasiem juga mengatakan hal yang sama. Dia menyampaikan saat ini benda tersebut sudah dibawa oleh tim gegana dari Mabes Polri.

"Sudah diamankan oleh Gegana dari Mabes Polri di bawah pimpinan Bripka Nyoman," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini