Trump Ancam BMW dengan Pajak Tinggi

Bisnis.com,16 Jan 2017, 12:34 WIB
Penulis: Lingga Sukatma Wiangga
Donald Trump/Reuters

Bisnis.com, BERLIN - Presiden Amerika Serikat terpilih Donald Trump menegaskan kepada pabrikan mobil mewah asal Jerman, BMW, akan mengenakan pajak 35% karena membangun pabrik baru di Meksiko dan mengekspor produknya ke pasar AS.

Seperti dikutip dari Reuters, Senin (16/1/2017), seorang juru bicara BMW mengatakan, pabrik BMW Group di San Luis Potosi, Meksiko, akan membangun BMW Seri 3 mulai 2019.

Kelak prooduknya akan ditujukan untuk pasar global. Pabrik di Meksiko itu akan menjadi tambahan fasilitas produksi dari Seri 3 yang sudah ada di Jerman dan China.

Trump mengatakan, BMW harus membangun pabrik mobil baru di Amerika Serikat, karena hal ini akan "lebih baik" bagi perusahaan dibandingkan harus berinvestasi di Meksiko.

Trump melanjutkan, pabrikan mobil Jerman adalah produsen mobil besar yang produknya membanjiri pasar AS seperti Mercedes Benz dan BMW. Namun dia menilai hal itu tidak dibarengi timbal balik yang menguntungkan bagi negaranya.

Dia mencontohkan, pasar Jerman tidak membeli Chevrolet pada tingkat yang sama, sehingga, kata dia, membuat hubungan bisnis yang berjalan hanya satu arah dan dinilainya tidak adil.

Di sisi lain, juru bicara BMW mengatakan, perusahaannya sangat memberi manfaat bagi AS, karena mempekerjakan langsung dan tidak langsung hampir 70.000 orang di negeri Paman Sam tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini