Bank KEB Hana Bersama TMLI Kembangkan iPro-Link

Bisnis.com,24 Jan 2017, 16:44 WIB
Penulis: Krizia Putri Kinanti
Seorang karyawan Bank KEB Hana melakukan selfie./.Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank KEB Hana Indonesia (Bank KEB Hana) bekerja sama dengan Tokio Marine Insurance Indonesia (TMLI) dalam mengembangkan jalur distribusi bancassurance melalui peluncuran produk bancassurance,iPro-Link.

Melalui kerja sama ini, seluruh nasabah Bank KEB Hana di Indonesia akan mendapatkan fasilitas serta kemudahan untuk memiliki layanan proteksi diri pada perusahaan asuransi yang terpercaya.

President Director Bank KEB Hana, Martin Lee menjelaskan bahwa kerja sama dengan Tokio Marine Life Insurance Indonesia ini akan memberikan solusi proteksi strategis dan investasi optimal secara bersamaan.

“Para nasabah Bank KEB Hana akan memiliki lebih banyak pilihan produk keuangan yang sesuai dengan risk appetite dan kebutuhan finansialnya.  Hal ini sejalan dengan komitmen Bank KEB Hana untuk menjadi best customer-focused bank di Indonesia melalui layanan yang personal, inovasi produk dan manajemen yang solid,” ujarnya melalui rilis resmi, Selasa, (24/1/2017).

Kerja sama strategis antara Bank KEB Hana dan TMLI ini mengambil momentum di saat Indonesia mengalami pertumbuhan ekonomi yang positif disertai peningkatan jumlah kelas menengah yang signifikan dari tahun ke tahun.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia di angka 5,02% pada Q3 2016. Sementara itu, pertumbuhan perekonomian nasional pada semester pertama 2016 mencapai angka fantastis di 5,04%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini