Ini Penyebab Banjir di Depan Universitas Trisakti Grogol

Bisnis.com,21 Feb 2017, 19:59 WIB
Penulis: Newswire
Busway menerobos genangan air di Grogol, Jakarta, Selasa (21/2)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA - Genangan setinggi sekitar 50 sentimeter yang melanda kawasan Jalan S Parman, tepatnya depan Universitas Trisakti, Grogol, Jakarta Barat disebabkan banyak faktor.

Selain curah hujan yang tinggi, genangan di ruas jalan tersebut dipicu akibat tidak beroperasinya tiga unit pompa penyedot air di rumah pompa sodetan Trisakti.

Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat, Imron mengatakan, rumah pompa sodetan Trisakti masih baru, sehingga masih ada beberapa petugas operator yang belum mengerti cara mengoperasikan pompa berukuran besar tersebut.

"Karena hal itu, pompa di rumah pompa sodetan Trisakti sempat tidak bekerja dua jam. Satu jam kemudian baru bisa tertangani setelah datang operator yang lebih ahli," katanya, Selasa (21/2).

Ia menjelaskan, tiga unit pompa yang tidak dioperasikan tersebut masing-masing memiliki kekuatan menyedot 2.000 meter air per kubik.

Pantauan beritajakarta.com di Jalan S Parman, genangan yang meluap ke ruas jalan berangsur-angsur surut. Arus lalu lintas di lokasi pun sudah kembali normal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini