HARGA MINYAK 22 FEBRUARI: Sentimen Kepatuhan OPEC Jaga Laju di Kisaran Level Tertinggi

Bisnis.com,22 Feb 2017, 13:35 WIB
Penulis: Renat Sofie Andriani
/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA – Harga minyak mentah dunia bergerak di kisaran level tertingginya pada perdagangan siang ini, Rabu (22/2/2017), setelah OPEC mengisyaratkan optimisme seputar kesepakatannya dengan produsen lain untuk mengurangi kelebihan produksi yang telah membebani pasar sejak 2014.

Berdasarkan data Bloomberg, harga minyak WTI kontrak April 2017 menguat 0,35% atau 0,19 poin ke US$54,52 per barel pada pukul 13.19 WIB, setelah dibuka turun 0,13% atau 0,07 poin di posisi 54,26.

Patokan Eropa minyak Brent untuk kontrak April 2017 turut menguat 0,42% atau 0,24 poin ke level US$56,90, setelah dibuka dengan kenaikan 0,14% atau 0,08 poin di posisi 56,74.

Seperti dilansir Reuters, sekretaris jenderal OPEC Mohammad Barkindo dalam konferensi industri di London menyatakan bahwa data bulan Januari menunjukkan tingkat kepatuhan negara-negara anggota OPEC untuk berpartisipasi dalam pemangkasan produksi mencapai lebih dari 90%.

Ia pun memperkirakan penurunan persediaan minyak lebih lanjut tahun ini.

“Kita menghampiri kisaran perdagangan teratas untuk West Texas and Brent jadi sesi-sesi berikutnya akan penting dari sisi teknis, setidaknya dalam menentukan arah,” ujar  Michael McCarthy, chief market strategist CMC Markets.

Pasar, tambahnya, juga menantikan data mingguan resmi stok produk minyak mentah dan petroleum yang akan dirilis esok hari oleh Departemen Energi AS, demi mendapatkan dorongan selanjutnya.

Data pada pekan sebelumnya menunjukkan tingkat produksi AS yang membantu mendorong jumlah persediaan minyak mentah dan bensin ke level tertinggi di tengah tertahannya pertumbuhan permintaan untuk bahan bakar motor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini