Penyanyi Akon Bantu Akses Listrik untuk Suku Anak Dalam

Bisnis.com,08 Mar 2017, 15:50 WIB
Penulis: Rezza Aji Pratama
Penyanyi Akon/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Musisi asal Senegal Aliaune Badara Akon Thiam atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Akon menggelar mini konser di Gedung Aneka Bhakti Kementerian Sosial.

Musisi berusia 43 tahun tersebut hadir di Indonesia dalam rangka membantu penyediaan akses listrik di Suku Anak Dalam, Orang Rimba dan komunitas adat terpenci lainnya.

Menteri Sosial Khofidah Indar Parawangsa mengatakan, akses listrik merupakan kebutuhan masyarakat adat yang paling penting. Apalagi saat ini sudah cukup banyak masyarakat suku anak dalam yang hidup dengan cara menetap.

"Dua minggu lalu saya ke sana, dan mereka memang meminta diberikan akses listrik," ujarnya, Rabu (8/3/2017).

Sebelum hadir di Indonesia, Akon sudah lebih dulu memulai program pemberian akses listrik kepada masyarakat di 25 negara di Asia. Program yang disebut Akon Lighting ini didirikan oleh Samba Bathily, Thione Niang, dan Akon sendiri.

Program Akon Lighting dilakukan dengan memberikan panel surya kepada masyarakat yang tidak teraliri listrik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini