BNI Terbitkan NCD senilai Rp2,7 Triliun

Bisnis.com,13 Mar 2017, 19:55 WIB
Penulis: Novita Sari Simamora

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank Negara Indonesia Tbk. (BBNI) menerbitkan negotiable certificate of deposits (NCD) rupiah tanpa warkat 2017 senilai Rp2,7 triliun.

Sekretaris Perusahaan BNI Ryan Kiryanto menuliskan dalam keterbukaan informasi pada Senin (13/3/2017), bahwa NCD tersebut dibagi dalam empat tenor. Pertama, tenor 370 hari kalender mencapai Rp2,19 triliun dengan tingkat diskonto 7,55%.

Kedua, tenor 18 bulan mencapai Rp350 miliar, dengan tingkat diskonto 7,9%. Ketiga, tenor 24 bulan mencapai Rp150 miliar, dengan tingkat diskonto 8,05%. Keempat, tenor 35 bulan mencapai Rp5 miliar dengan tingkat diskonto 8,35%.

Adapun NCD tersebut akan digunakan untuk mendukung kebutuhan cashflow rupiah dan bisnis BNI.

Adapun arranger dari NCD BNI yakni BNI Securities, BCA Sekuritas, Danareksa Sekuritas dan Mandiri Sekuritas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini