Sempat Tertekan Kenaikan Produksi Arab Saudi, Harga Minyak Rebound

Bisnis.com,15 Mar 2017, 07:38 WIB
Penulis: Bunga Citra Arum Nursyifani
Harga minyak naik/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA – Isu menurunnya cadangan AS mendorong harga minyak berbalik menguat pada awal perdagangan Rabu (15/3/2017), setelah sempat anjlok pada perdagangan sebelumnya, Selasa (14/3/2017).

Harga minyak West Texas Intermediate untuk pengiriman April terpantau dibuka melonjak 2,18% ke level US$48,76 per barel hari ini, dan berada di angka US$48,37 per barel atau naik 1,36% pada pukul 07.04 WIB.

American Petroleum Industry (API), seperti dikutip Bloomberg, melaporkan cadangan minyak AS pada minggu lalu turun 531.000 barel.

Sebelumnya, OPEC mengumumkan bahwa Arab Saudi, selaku produsen terbesar, kembali menaikkan produksinya menjadi 10 juta barel sehari. Meskipun demikian, Arab Saudi berdalih produksi tersebut hanya akan disimpan sebagai cadangan domestik.

Berita tersebut langsung menekan acuan harga minyak dunia pada perdagangan Selasa (14/3/2017). Harga minyak WTI ditutup melemah 1,4% di level US$47,74 per barel, di bawah level resisten US$50 per barel. Harga minyak Brent  turun 0,8% ke level US$50,92 per barel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bunga Citra Arum Nursyifani
Terkini