Promosi Wisata Kalbar Digencarkan Lewat Lomba Selfie di Medsos

Bisnis.com,16 Mar 2017, 18:53 WIB
Penulis: Yanuarius Viodeogo
Seminar Seminar Pesona Kalbar 2017 di Aula Bank Indonesia, Kamis (16/3/2017). Jibi-Humas Jewita

Bisnis.com, PONTIANAK - Komunitas Jejaring Wisata Kalimantan Barat (Jewita) memberikan hadiah bagi pemenang lomba foto selfie dengan latar belakang objek wisata berupa sepeda, uang tunai dan voucher menginap di hotel bintang 4.

Direktur Jewita Aristono mengutarakan, trend berselfie ria semakin meningkat di Indonesia termasuk di Kalbar dan kemudian masyarakat unggah ke media sosial seperti facebook, twitter, instagram dan lainnya.

“Tujuan lomba selfie wisata untuk mendorong lebih banyak postingan wisata Kalbar di media sosial dan media digital lainnya,” kata Aristono pada Seminar Pesona Kalbar 2017, Kamis (16/3/2017).

Dia mengutarakan, dari lomba itu netizen sangat antusias menampilkan foto selfie di medsos. Bahkan, lanjutnya, tidak disangka banyak aktivitas wisata dan kegiatan budaya yang menarik di Kalbar malah belum terekspose secara masif di medsos.

Lalu, Jewita menggandeng Bank Indonesia, Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kalbar, Pewarta Foto Indonesia berinisiatif menggelar lomba foto selfie berlatar belakang objek wisata dan budaya.

Total ada 10 periode lomba sejak digulir pertama kali April 2016 dengan jumlah 3000-an foto bertagar atau hastag #jewita. Selain lomba foto selfie ada lomba fotograsi profesional, lomba video pendek dan lomba blog yang menceritakan desstinasi wisata baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini