Ekspor Domestik Nonmigas Singapura Melaju Tercepat

Bisnis.com,17 Mar 2017, 18:50 WIB
Penulis: Renat Sofie Andriani
Singapura/Istimewa

Kabar24.com, JAKARTA – Kinerja ekspor domestik non-migas Singapura naik dengan laju tercepat dalam lima tahun bulan lalu. Hal ini menambah tanda-tanda pemulihan pada negara dengan ekonomi yang bergantung pada perdagangan itu.

Menurut laporan International Enterprise Singapore, seperti dilansir Bloomberg (Jumat, 17/3/2017), tingkat ekspor domestik non-migas Singapura melesat 21,5% pada Februari dibandingkan dengan setahun sebelumnya.

Pencapaian tersebut melampaui prediksi rata-rata 18 Ekonom dalam survey Bloomberg dengan kenaikan sebesar 12,5%.

Ekspor barang elektronik naik 17,2% bulan lalu, setelah mencatatkan kenaikan 6,1% pada Januari. Adapun, ekspor non-migas naik 1,4% pada Februari, meleset dari prediksi rata-rata untuk kontraksi sebesar 0,1%.

Sementara itu, Ekspor farmasi turun 4,4% dibandingkan dengan setahun sebelumnya, sedangkan ekspor petrokimia melonjak 45,3%.

Meningkatnya permintaan dari China serta prospek yang lebih baik bagi negara-negara maju mendorong prospek untuk industri. Para ekonom telah merevisi naik proyeksi mereka untuk pertumbuhan ekspor dan ekonomi tahun ini, dengan ekspansi sebesar 2,3%.

Meski demikian, ekonomi domestik masih mengalami tekanan, dengan lesunya pertumbuhan lapangan pekerjaan. Bank sentral Singapura (Monetary Authority of Singapore/MAS), yang menggunakan mata uang daripada suku bunga sebagai alat kebijakan utamanya, kemungkinan akan mempertahankan pandangannya pada pertemuan kebijakan berikutnya bulan depan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini