Punya Essien dan Ditargetkan Juara Liga 1, Djanur Santai

Bisnis.com,22 Mar 2017, 17:16 WIB
Penulis: Newswire
Pesepakbola Asal Ghana Michael Essien (kanan) duduk bersama pelatih tim Djajang Nurdjaman (kanan) pada acara Ulang Tahun Persib yang ke-84 tahun di PT. Persib Bandung Bermartabat, Bandung, Jawa Barat, Selasa (14/3)./Antara-Novrian Arbi

Bisnis.com, JAKARTA -  Persib Bandung menargetkan gelar juara pada kompetisi Liga 1, yang akan dimulai 15 April 2017. Pelatih Djadjang Nurdjaman mengatakan siap mengemban target berat itu.

"Ini menjadi tantangan buat kami di tim untuk menjadi lebih baik lagi, memberikan kebahagiaan juga buat bobotoh. Kami ingin juara Liga I," ucap Djadjang, seperti dikutip dari laman resmi klub, Persib.co.id.

Target itu sebenarnya tak bisa dikatakan target muluk. Pada kompetisi Liga Indonesia terakhir, Maung Bandung mampu menjadi juara. Sayang, setelah itu, tim itu sedikit kedodoran dan gagal juara pada kompetisi ISC serta hanya mampu menempati posisi ketiga dalam Piala Presiden 2017.

Djadjang berjanji, bersama pemainnya, ia akan bekerja lebih keras lagi. Dia akan berusaha memberikan yang terbaik kepada timnya dan suporter yang selalu memberikan dukungan luar biasa.

"Target itu tidak jadi beban. Kami menjadikan itu motivasi untuk tampil lebih baik dan bekerja keras," ujar Djadjang, yang sudah mengantarkan gelar bersama Persib saat menjadi pemain, asisten pelatih, dan pelatih.

Untuk menyongsong kompetisi musim ini, Persib sudah merekrut Michael Essien. Mantan pemain Chelsea itu didatangkan setelah sempat menganggur selama enam bulan. Gelandang asal Ghana itu akan bergabung dalam latihan Persib pada minggu depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini