BREXIT : Jerman Akan Tetap Bersahabat Dengan Inggris

Bisnis.com,30 Mar 2017, 13:41 WIB
Penulis: Dewi Aminatuz Zuhriyah
Ilustrasi/Reuters

Kabar24.com, BERLIN—Meski Inggris memutuskan keluar dari Uni Eropa, Jerman akan tetap menjaga hubungan baik dengan negeri kerajaan tersebut.

Hal itu dikemukakan Menteri Luar Negeri Jerman Sigmar Gabriel yang mengatakan Uni Eropa dan Inggris saling membutuhkan dan harus menjaga hubungan persahabatan. Meski negaranya juga tak memahami keinginan Inggris untuk ‘sendiri’.

Pemerintah Jerman di bawah Kanselir Angela Merkel sepenuhnya akan mendukung Komisi Eropa dan negosiator Uni Eropa  Michel Barnier untuk menegakkan kepentingan Uni Eropa dalam hal negosiasi.

Kendati demikian, Jerman tetap menghargai keputusan Inggris keluar dari Uni Eropa alias Brexit.

“Inggris tetap tetangga kita, seperti Uni Eropa untuk Inggris. Mari kita tetap berteman setelah perceraian karena itu tepat dalam kasus ini,” ujar Gabriel.

Komentar Gabriel itu mencerminkan keinginan Jerman untuk mempertahankan hubungan dengan mitra dagang utama, tempat perusahaan negara itu tergantung pada jasa keuangan. Di sisi lain, Jerman juga ingin memastikan kesatuan Uni Eropa selama pembicaraan Brexit

Gabriel juga berencana melakukan perjalanan ke London pekan depan untuk kunjungan pertamanya sebagai menteri luar negeri.

“Untuk Jerman, itu adalah pedoman yang jelas untuk negosiasi bahwa Eropa dan 27 negara lainnya tetap bersama dan bahwa kita tidak hanya mempertahankan proyek besar Eropa, tetapi kita mengembangkan lebih lanjut dan mempersiapkan diri juga untuk badai di masa depan,” tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini