ASII Tebar Dividen Rp6,8 Triliun

Bisnis.com,20 Apr 2017, 14:00 WIB
Penulis: Novita Sari Simamora

Bisnis.com, JAKARTA—Rapat umum pemegang saham tahunan PT Astra International Tbk. membagikan dividen tunai Rp6,8 triliun dari laba bersih 2016.

Emiten bersandi saham ASII ini membukukan laba bersih senilai Rp15,15 triliun pada 2016. Dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) pada Kamis (20/4/2017) disetujui pembagian dividen tunai Rp168 per saham.

Dividen Grup Astra diperhitungkan dengen dividen interim Rp55 per saham yang telah dibayarkan pada 21 Oktober 2016 dan sisanya Rp113 per saham yang akan dibayarkan pada 19 Mei 2017.

Adapun rasio dividen Astra International sekitar 44,8%. Emiten otomotif ini memutuskan sisa laba bersih 2016 senilai Rp8,35 triliun akan ditahan untuk kepentingan perseroan.

Presiden Direktur Astra International Prijono Sugiarto mengungkapkan pihaknya akan terus berinovasi dan merints berbagai terobosan pada portofolio dan prses bisnis serta organisasi, agar dapat menyesuaian dengan realitas tantangan dan kondisi pasar yang ada.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini