Gempa 4,3 SR Guncang Kabupaten Sarmi Papua

Bisnis.com,05 Mei 2017, 10:26 WIB
Penulis: Yusran Yunus
Ilustrasi/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA - Gempa bumi berkekuatan 4,3 Skala Richter (SR) mengguncang wilayah Kabupaten Sarmi, Provinsi Papua pada Jumat pagi (5/5/2017) pukul 07.20 WIB.

Sarmi adalah salah satu kabupaten di Papua, beribukota di Kota Sarmi. Sarmi adalah singkatan dari nama suku-suku besar di wilayah ini yakni Sobey, Armati, Rumbuai, Manirem dan Isirawa.

Menurut laporan BMKG, gempa berada di kedalaman 10 kilometer dengan posisi koordinat 1.78 Lintang Selatan (LS) - 139.03 Bujur Timur (BT).

Pusat gempa berada di laut 32 km Timur Laut Sarmi. Sejauh ini belum ada laporan korban jiwa dan kerusakan menyusul gempa tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini