Gubernur Ahok Undang Tim Anies-Sandi Bahas Program 100 hari

Bisnis.com,08 Mei 2017, 13:01 WIB
Penulis: Miftahul Khoer
Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah/beritajakarta.com

Bisnis.com, JAKARTA - Sekretaris Daerah DKI Saefullah mengatakan, pihaknya akan mengundang tim Anies-Sandi untuk membicarakan anggaran program 100 hari gubernur dan wakil gubernur terpilih.

"Kalau ada program 100 hari, nanti kami bicarakan antara tim sinkronisasi Anies-Sandi dengan tim anggaran pemerintah daerah (TAPD)," ujarnya di Balai Kota, Senin (8/5/2017).

Menurutnya, pertemuan antara Pemprov DKI dengan tim sinkorinsasi Anies-Sandi tersebut akan dilakukan atas persetujuan Gubernur DKI Basuki Tjhaja Purnama alias Ahok.

Dikatakan, rencana pertemuan tersebut juga akan membahas rancangan pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) 2018-2022 yang sedang dikerjakan saat ini.

RPJMD dibuat paling lambat enam bulan setelah pasangan gubernur dan wakil gubernur dilantik.

"Nanti begitu masuk kerangka sudah jadi, nanti bisa dimasukkan visi misi dan program unggulan yang bersangkutan," katanya.

Saefullah menambahkan hingga saat ini pihaknya belum bertemu dengan tim sinkronisasi Anies-Sandi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini