Dua Laga Tandang Tanpa Poin, Manajemen Semen Padang Kecewa

Bisnis.com,09 Mei 2017, 17:30 WIB
Penulis: Newswire
Para pemain Semen Padang FC tengah berlatih/Antara-Iggoy el Fitra

Bisnis.com, JAKARTA - Manajemen Semen Padang FC kecewa dengan dua laga tandang terakhir di kompetisi Liga 1 yang berakhir tanpa poin.

"Dua laga tandang tanpa mendapatkan poin menjadi hal yang sangat penting untuk diperbaiki. Kami kecewa," ujar Manajer Semen Padang FC Win Bernadino, Selasa 9 Mei 2017.

Semen Padang FC ditaklukkan Bali United 0-2 di Stadon I Wayan Dipta, Gianyari, Kamis 4 Mei 2017.  Di pekan ke-5 misi Semen Padang FC untuk merebut poin kembali kandas. Anak asuh Nil Maizar dikalahkan Pusamania Borneo 0-1 di Stadion Segiri, Samarinda.

Berdasarkan statistik, lini depan Semen Padang FC tak berdaya menghadapi Borneo. Meski melepaskan 5 tembakan, tanpa satu pun tendangan mengarah ke gawang lawan.

Win mengatakan, dalam 2 laga tandang terakhir, terlihat ada masalah suplai bola dari lni tengah ke barisan depan Semen Padang. Manajemen akan memanggil tim pelatih untuk mengevaluasi performa Hengki Ardiles dan kawan-kawan. "Dari statistik, kelihatan shoot on goal kami sangat rendah. Ini yang menjadi catatan bagi kami," ujarnya.

Pelatih Semen Padang Nil Maizar mengatakan anak-anak asuhnya kurang fokus dalam 2 laga tandang. Tim pelatih akan melakukan evaluasi tim untuk menghadapi pertandingan pekan ke-6. Setelah menjalani 5 laga, Semen Padang turun ke posisi 9 klasemen dengan perolehan 7 poin, hasil 2 kali menang dan sekali seri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini