Realisasi Impor Daging Sapi 40.000 Ton

Bisnis.com,10 Mei 2017, 09:50 WIB
Penulis: Rivki Maulana
Ilustrasi: Pedagang daging sapi melayani pelanggan./Antara-Zabur Karuru

Bisnis.com, MANADO -- Sekjen Kemendag Karyanto Suprih mengatakan realisasi impor daging sapi hingga saat ini diperkirakan telah mencapai 40.000 ton.

"Di gudang sudah ada sekitar 40.000 ton, itu cukup karena yang importir kan bukan hanya bulog," jelasnya kepada Bisnis.com usai kunjungan ke Pasar Bersehati, Manado, Rabu (10/5/2017).

Menurut Karyanto, saat ini pihaknya telah mengeluarkan izin impor sekitar 100.0000 ton untuk importir.

Di samping itu, Kemendag juga telah memberikan izin impor daging sapi sebanyak 51.000 ton untuk Perum Bulog. Daging sapi yang diimpor Bulog didatangkan dari India.

Secara khsusus, di Manado, harga daging sapi mencapai Rp100.000 per kg.

Seluruh daging yang dijual di Pasar Bersehati merupakan daging segar. Secara bulanan, harga daging sapi di Manado tidak mengalami perubahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini