PNM Mau Rangkul 2 Juta Nasabah

Bisnis.com,30 Mei 2017, 13:27 WIB
Penulis: Asteria Desi Kartika Sari

Bisnis.com, JAKARTA—  PT Permodalan Nasional Madani atau PNM menargetkan dapat merangkul dua juta  nasabah super mikro dari kalangan keluarga prasejatera hingga akhir tahun ini.

Pembiayaan tersebut bakal disalurkan melalui program pembiayaan kewirausahaan yakni membina keluarga sejahtera atau biasa disebut dengan Mekaar.

“Kalau tahun lalu hanya mencapai 432 ribu nasabah ibu rumah tangga yang pra sejahtera, atau yang berpendapatan per kapita per bulan di bawah Rp800 ribu,” kata Direktur Utama PT PNM  Parman Nataatmadja kepada Bisnis, Selasa (30/5/2017).

Pihaknya optimistis tahun ini dapat mempercepat target dua juta nasabah tersebut  dengan melakukan persiapan pembukaan kantor dan pembinaan bagi para pendamping. Sampai dengan saat ini, jaringan cabang sudah mencapai 833 cabang yang tersebar dari Aceh sampai Sorong.

“Tentu kami akan tambah menjadi 1132 cabang untuk membantu kesejahteraan keluarga,” katanya.

Seiring dengan pengembangan kantor cabang, kata Parman, tentu dibutuhkan pula penambahan sumber daya manusia.  Oleh karena itu, BUMN spesialis mikro tersebut akan melakukan perekrutan bagi pembina untuk membantu meningkatkan kesejahteraan keluarga pra sejahtera melalui teknis indoktrinasi usaha.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Anggi Oktarinda
Terkini