BURSA HONG KONG: Indeks Hang Seng Ditutup Melemah 0,16%

Bisnis.com,31 Mei 2017, 15:54 WIB
Penulis: Aprianto Cahyo Nugroho
Ilustrasi/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks saham acuan Hong Kong berbalik melemah pada perdagangan hari ini, Rabu (31/5/2017).

Indeks Hang Seng ditutup melemah 0,16% atau 40,98 poin ke 25.660,65, setelah dibuka dengan kenaikan 0,02% atau 4,82 poin di posisi 25.706,45.

Sebanyak 24 saham menguat, 21 saham melemah, dan 5 saham stagnan dari 50 saham yang diperdagangkan di Hang Seng hari ini.

Saham Tencent Holdings Ltd yang melemah 2,62% menjadi pendorong utama indeks Hang Seng di akhir perdagangan, diikuti saham CNOOC Ltd yang turun 1,33%.

Di sisi lain, saham AIA Group Ltd. menahan pelemahan indeks Hang Seng dengan penguatan 0,91%, diikuti saham Geely Automobile yang naik 7,50%. 

Sementara itu di China, indeks Shanghai Composite ditutup menguat 0,23% atau 7,12 poin ke level 3.117,18, sedangkan indeks CSI 300 ditutup naik 0,36% atau 12,45 poin ke posisi 3.492,88.

 

Pergerakan Indeks Hang Seng

Tanggal

Level

Perubahan

31/5/2017

25.660,65

-0,16%

29/5/2017

25.701,63

+0,24%

26/5/2017

25.639,27

+0,03%

25/5/2017

25.630,78

+0,80%

24/5/2017

25.428,50

+0,10%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini