Jonan Rombak 5 Pejabat Eselon II

Bisnis.com,05 Jun 2017, 12:59 WIB
Penulis: Newswire
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan (kanan) di Tokyo Jepang, Minggu (14/5/2017)

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan melakukan rotasi pejabat tinggi Pratama (eselon II) di lingkungan Kementerian ESDM.

"Pertama kami ucapkan selamat pada saudara yang siang ini sudah dilantik, promosi ini lebih pada rotasi saja, kalau sudah 2 tahun atau lebih kami putar. Utamanya usianya yang masih ada kesempatan naik eselon," kata Jonan ketika melantik pejabat eselon II di Kementerian ESDM,  Senin (5/6).

Mantan Menteri Perhubungan tersebut juga meminta regenerasi kepemimpinan untuk menjadi lebih baik. "Tugas saya utamanya kalau usia masih 50 masih bisa naik, masih bisa keliling," katanya.

Berikut nama-nama pejabat yang dilantik oleh Menteri ESDM :

1. Harya Adityawarman, jabatan lama adalah Sekretaris Inspektorat Jenderal pada Inspektorat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, menjadi Direktur Pembinaan Usaha Hilir Minyak dan Gas Bumi pada Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi.

2. Agung Pribadi, jabatan lama adalah Direktur Pembinaan Pengusahaan Batubara pada Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara, sekarang dilantik menjadi Direktur Pembinaan Program Mineral dan Batubara pada Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara.

3. Sri Raharjo, jabatan lamanya Direktur Pembinaan Program Mineral dan Batubara pada Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara. Dilantik menjadi Direktur Pembinaan Pengusahaan Batubara pada Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara.

4. Rudy Suhendar, jabatan lamanya Kepala Pusat Air Tanah dan Geologi Tata Lingkungan pada Badan Geologi. Jabatan barunya adalah Sekretaris Inspektorat Jenderal pada Inspektorat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.

5.  Setyorini Tri Hutami, jabatan lamanya Direktur Pembinaan Usaha Hilir Minyak dan Gas Bumi pada Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi. Sekarang dilantik menjadi Direktur Bahan Bakar Minyak pada Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sepudin Zuhri
Terkini