Lion Metal Membagikan Dividen Rp20,8 Miliar

Bisnis.com,06 Jun 2017, 16:31 WIB
Penulis: Emanuel B. Caesario

Bisnis.com, JAKARTA – Emiten produsen alat logam PT Lion Metal Works Tbk. akan membagikan dividen atas laba bersih 2016 kepada para pemegang saham senilai Rp20,8 miliar atau senilai Rp40 per saham.

Kris Sophian, Direktur Lion Metal Works, mengatakan bahwa rencana pembagian dividen tersebut telah disetujui dalam rapat umum pemegang saham tahunan yang digelar perseroan pada Selasa (6/6/2017).

Perseroan akan membagikan dividen tersebut pada 6 Juni 2017 berdasarkan data pemegang saham per penutupan perdagangan pada 16 Juni 2017.

Adapun, nilai dividen yang akan dibagikan perseroan setara dengan 49% atas laba bersih perseroan tahun lalu yang senilai Rp42,35 miliar.

Tahun lalu, emiten dengan kode saham LION ini berhasil membukukan pendapatan Rp379,14 miliar, turun 2,6% dibandingkan tahun sebelumnya yang senilai Rp389,25 miliar. Seiring turunnya pendapatan, laba perseroan pun turun 8% dibandingkan Rp46 miliar pada 2015.

Setelah menyisihkan dividen, laba perseroan yang selebihnya ditahan untuk memperkuat struktur permodalan perseroan guna mendukung sejumlah rencana ekspansi produk baru perseroan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: News Editor
Terkini