IHSG SESI I: BBRI Penekan Utama, Saham CFIN Merosot 15,03%

Bisnis.com,09 Jun 2017, 12:13 WIB
Penulis: Aprianto Cahyo Nugroho
Pengunjung mengamati layar elektronik pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (26/5)./Antara-Akbar Nugroho Gumay

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan (IHSG) berbalik melemah 0,24% atau 13,57 poin ke level 5.689,35 di akhir sesi I perdagangan hari ini, Jumat (9/6/2017).

Sebanyak 144 saham menguat, 153 saham melemah, dan 251 saham stagnan dari 547 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

Saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Astra International Tbk. (ASII), dan PT HM Sampoerna Tbk (HMSP) menjadi penekan utama terhadap pelemahan IHSG di akhir sesi I.

Lima dari sembilan indeks sektoral IHSG bergerak negatif, didorong oleh sektor aneka industri yang melemah 1,36%, diikuti sektor pertanian yang melemah 0,81%.

Adapun empat sektor lainnya menguat, dipimpin sektor infrastruktur dengan penguatan 0,45%.

Sementara itu, nilai tukar rupiah di pasar spot menguat 8 poin atau 0,06% ke level Rp13.290 per dolar AS.

Apa saja 10 emiten penekan utama IHSG siang ini? Berikut rinciannya:

 

Berdasarkan kapitalisasi pasar:

Kode

Perubahan

BBRI

-1,54%

ASII

-1,42%

HMSP

-0,78%

UNTR

-1,19%

KLBF

-1,27%

 Berdasarkan presentase: 

Kode

Perubahan

CFIN

-15,03%

TPMA

-12,20%

FAST

-10,26%

BGTG

-7,48%

DPUM

-7,30%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini