Gilas Karlovic, Gilles Muller Juara Tenis Den Bosch

Bisnis.com,19 Jun 2017, 10:59 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Petenis Luksemburg Gilles Muller/Reuters-Thomas Peter

Bisnis.com, JAKARTA - Gilles Muller berhasil tampil sebagai juara single putra turnamen tenis Den Bosch (Ricoh Open/Rosmalen Grass Court Championships) di Rosmalen, Belanda, setelah menundukkan Ivo Karlovic di final.

Dalam pertandingan yang berlangsung pada Minggu malam WIB (18/6/2017), Muller, unggulan keempat dari Luksemburg, mengandaskan lawannya yang unggulan ketiga dan berkebangsaan Kroasia dua set langsung, namun dengan angka yang sangat tipis 7-6(5) 7-6(4).

Pertandingan itu sendiri memberi catatan tersendiri di luar sengitnya pertarungan. Ini merupakan pertemuan dua petenis veteran. Muller berusia 34 tahun, sedangkan Karlovic 38 tahun.

Ini menjadi gelar kedua Muller pada tahun ini. Sebelumnya dia memenangi gelar juara di Sydney, Australia. Itu juga gelar pertamanya di nomor single sejak memulai karier profesional pada 2001.

Sementara itu di single putri, pertemua dua petenis non-unggulan akhirnya simenangi Anett Kontaveit (Estonia) atas Natalia Vikhlyantseva (Russia) dengan angka 6-2 6-3. Ini adalah gelar pertama sepanjang karier profesionalnya.

Sehari sebelumnya, di nomor ganda putra, Lukasz Kubot (Polandia)/Marcelo Melo (Brasil) tampil sebagai juara setelah di final mengatasi Raven Klaasen (Afrika Selatan)/Rajeev Ram (AS) dengan angka 6-3 6-3.

Adapun di ganda putri, Dominika Cibulkova (Slovakia)/Kirsten Flipkens (Belgia) menjadi juara setelah dalam laga final menaklukkan pasangan tuan rumah Kiki Bertens/Demi Schuurs 4-6 6-4 10-6.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini