Wiranto: Waspada! Teroris Belum Tentu Libur Lebaran

Bisnis.com,21 Jun 2017, 02:48 WIB
Penulis: Rio Sandy Pradana
Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto/Reuters-Beawiharta

Kabar24.com, JAKARTA - Masyarakat diharapkan waspada dan menerapkan sistem peringatan dini secara swadaya guna mencegah ancaman teroris selama libur Lebaran.

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto mengatakan ancaman teroris‎ tidak memerdulikan waktu. Saat masyarakat lengah justru bisa menjadi celah menjalankan aksi, tidak terkecuali saat Lebaran.

"Kita imbau ke masyarakat, ayo sama-sama waspada. Diperlukan early warning system, karena menghadapi terorisme itu harus total dan semua terlibat," kata Wiranto di Kompleks Istana Kepresidenan, Selasa (20/6/2017).

Dia menambahkan aparat keamanan selalu waspada terhadap serangan terorisme sepanjang waktu. Terlebih, serangan teroris tidak hanya ditujukan kepada arapat keamanan, tetapi lebih banyak korban dari masyarakat sipil.

Wiranto mengingatkan masyarakat untuk peka terhadap situasi yang mencurigakan di lingkungan sekitar. Penemuan hal mencurigakan harus segera dilaporkan kepada pihak berwajib.

"Jangan kemudian [berpikir] kalau Lebaran nanti dia [teroris] juga libur, ya belum tentu kan," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini