Toilet di Sepanjang Jalur Surabaya-Ketapang Bersih

Bisnis.com,23 Jun 2017, 23:24 WIB
Penulis: Tim Jelajah Jawa-Bali 2017
Sejumlah truk antre di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur, yang akan berangkat menuju Pelabuhan Gilimanuk di Bali./Antara-Budi Candra Setya

Bisnis.com, SITUBONDO - Volume pemudik di jalur sepanjang Surabaya-Ketapang mungkin tidak sebanyak jalur Jakarta menuju Jawa.

Bahkan, dalam urusan penyediaan tempat istirahat di daerah sepanjang Surabaya menuju Ketapang tidak sebaik jalur Jakarta menuju Jawa. Namun, meskipun demikian fasilitas toilet di jalur Surabaya-Ketapang justru bisa dikategorikan lebih baik.

Dari pengamatan Tim Bisnis Indonesia Liputan Lebaran : Jelajah Jawa Bali 2017, kondisi toilet di pompa bensin di Pasuruan hingga Situbondo terjaga dengan baik kebersihannya.

Ketersediaan fasilitas ini pun terbilang tidak sedikit. Salah satu contoh lokasi toilet yang cukup banyak terdapat di Pompa Bensin Utama Raya di Situbondo, yakni mencapai 80 unit.

Sayangnya, pengelolaan toilet ini tidak seragam. Ada yang memungut bayaran hingga Rp2.000 untuk buang air kecil, tetapi ada pula yang menggratiskannya karena bagian dari pelayanan terhadap pemudik.

Tim peliput: Agne Yasa, David Eka Issetiabudi, Feri Kristianto, Yanita Pertiella

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Martin Sihombing
Terkini