Arcolabs Bakal Gelar Pameran IN SITU

Bisnis.com,29 Jun 2017, 20:40 WIB
Penulis: Dika Irawan
Pameran Seni Rupa/Diena Lestari

Bisnis.com, JAKARTA -- Bekerja sama dengan Pendidikan Seni Rupa Universitas Jakarta, Arcolabs menggelar pameran bertajuk IN SITU pada 13 hingga 24 Juli mendatang.

Pameran yang akan berlangsung di SPACE: Gallery + Workshop, Jalan Terogong Raya, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, tersebut akan menampilkan karya seniman Arif, Lillah Fauzilah, dan Reza Zefanya Mulia.

Dikutip dari akun @arcolab.surya, Kamis (29/06/29) ketiga seniman tersebut ditantang oleh kurator Aprina Murwanti untuk menempatkan seni dalam keadaan aslinya dalam hal pedagogis.

"Dengan latar belakang mereka dalam Pendidikan Seni Rupa, mereka harus menjalankan "tugas" komprehensif untuk menawarkan introspektif kritis bagi masyarakat untuk mencari kemungkinan apresiasi seni di masa kini," tulisnya.

Dilansir dari laman resminya, ARCOLABS awalnya didirikan pada 2014 sebagai the Center for Art and Community Management yang merupakan bagian dari Surya University di Tangerang, Indonesia.

Kini ARCOLABS merupakan komunitas seni independen nirlaba dengan misi untuk meningkatkan kreativitas, inovasi, dan penguatan komunitas melalui berbagai program berbasis pameran seni visual, proyek-proyek pengembangan masyarakat, workshop, penelitian dan kajian seni serta acara-acara akademis dan nonkademis lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Maria Yuliana Benyamin
Terkini