MU Resmi Lepas Ibra, Klub Indonesia Mau Menampung?

Bisnis.com,02 Jul 2017, 00:15 WIB
Penulis: Stefanus Arief Setiaji
Zlatan Ibrahimovic/Reuters-Jason Cairnduff

Bisnis.com, JAKARTA — Manchester United resmi melepas penyerang Zlatan Ibrahimovic dengan status bebas transfer. Ibra yang diboyong Setan Merah dari Paris Saint Germain awal musim lalu tidak diperpanjang kontraknya.

Situs resmi klub Setan Merah mengumumkan daftar pemain yang masuk dan pemain yang keluar pada Sabtu (1/7/2017). Dari daftar itu, baru satu pemain yang masuk yakni Victor Lindelof yang dibeli dari Benfica, Portugal.

Adapun, daftar pemain yang keluar dari skuat besutan Jose Mourinho yakni Kayne Diedrick-Roberts, Josh Harrop, Zlatan Ibrahimovic, dan Faustin Makela. Kontrak Ibra tidak diperpanjang dengan pertimbangan sang pemain kerap mengalami cidera.

Selama berseragam MU, Ibra bermain sebanyak 28 kali dan mencetak 17 gol. Belum diketahui kemana Ibra bakal melanjutkan karier sepakbolanya saat ini.

Pemain berkebangsaan Swedia yang kini berusia 35 tahun itu selama kariernya telah bermain untuk delapan klub berbeda.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Stefanus Arief Setiaji
Terkini