Bisnis.com, JAKARTA – Bank Indonesia (BI) menargetkan branding nasional akan diluncurkan pada tahun ini. Branding nasional merupakan brand atau logo yang akan ditempel di merchant yang menerima pembayaran nontunai.
“Supaya memberi tanda, card holder diterima di mana mana untuk memperluas akseptansinya ,” tutur Kepala Pusat Program Transformasi BI Onny Widjanarko, Kamis (6/7/2017).
Logo branding nasional merupakan bagian dari penerapan sistem Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) atau National Payment Gateway.
GPN merupakan sebuah sistem yang terdiri atas Standar, Switching, dan Services yang dibangun melalui seperangkat aturan dan mekanisme untuk mengintegrasikan berbagai instrumen dan kanal pembayaran secara nasional.
Dalam rangka mewujudkan interkoneksi yang dan interoperabilitas ekosistem pembayaran, maka penyelenggaraan GPN mencakup kewajiban penyelesaian akhir di Bank Indonesia, pemrosesan transaksi pembayaran secara domestik, branding nasional, skema harga, dan fitur layanan minimal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel