Game of Thrones Season 7 Diperkirakan Kembali Pecahkan Rekor

Bisnis.com,15 Jul 2017, 10:49 WIB
Penulis: N. Nuriman Jayabuana
Para aktor dan aktris pendukung serial tv Game of Thrones di ajang Emmy Awards 2015/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA—Serial televisi Game of Thrones tinggal menyisakan dua season pamungkas.

Lanjutan serial adaptasi novel A Song of Ice and Fire karangan George R.R. Martin itu mulai ditayangkan HBO pada Senin (17/7) pukul 08.00 WIB. Episode baru selanjutnya ditayankan setiap Senin pada waktu yang sama.

Episode perdana Game of Thrones di season ketujuh diperkirakan bakal kembali menyedot perhatian publik dengan memecahkan rekor penonton. Riset Nielsen melaporkan Game of Thrones sebagai serial TV yang paling banyak ditayangkan penonton di dunia.

Penayangan episode episode perdana musim lalu disaksikan secara langsung oleh sebanyak 10,7 juta penonton global. Sementara episode pamungkas musim lalu disaksikan sebanyak 9 juta penonton di seluruh dunia.

Ironisnya, menurut data Torrent Freak, serial itu juga menduduki posisi teratas dalam kategori film seri yang paling banyak diunduh illegal di dunia maya.

Seluruh episode serial eksklusif HBO itu diperkirakan sudah melebihi keuntungan global trilogi film The Lord of the Rings senilai US$1,2 miliar. Pembuatan setiap episode di dalam seri populer ini rata-rata memakan biaya produksi senilai US$6 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini