TRANSAKSI SAHAM 24 JULI: Hari Ke-15, Asing Catat Net Sell Rp321,66 Miliar

Bisnis.com,24 Jul 2017, 17:17 WIB
Penulis: Renat Sofie Andriani
Karyawan melintas di depan layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (22/6)./Antara-M Agung Rajasa

Bisnis.com, JAKARTA – Investor asing terus mencatatkan aksi jual bersih (net sell) pada perdagangan hari ini, Senin (24/7/2017).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia, total net sell asing pada perdagangan hari ini mencapai Rp321,66 miliar. Ini merupakan reli aksi jual bersih di hari ke-15 berturut-turut.

Investor asing melakukan aksi jual sebanyak 909,33 juta lembar saham senilai sekitar Rp2,93 triliun.

Sementara itu, aksi beli investor asing tercatat mencapai 1,42 miliar lembar saham senilai sekitar Rp2,60 triliun.

Adapun, total nilai transaksi yang terjadi di lantai bursa mencapai Rp6,64 triliun dengan volume perdagangan sekitar 7,96 miliar lembar saham.

"Aliran dana keluar dalam dua pekan pertama bulan Juli didorong oleh faktor global," kata Gubernur Bank Indonesia (BI) Agus Martowardojo di Jakarta, seperti dikutip dari Bloomberg.

Sementara itu, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,63% atau 36,16 poin di level 5.801,59, setelah dibuka turun 0,09% atau 5,34 poin di posisi 5.760,08.

Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak di kisaran 5.756,51 – 5.801,59.

Dari 558 saham yang diperdagangkan hari ini, sebanyak 128 saham menguat, 192 saham melemah, dan 238 saham stagnan.

Berikut ini ringkasan perdagangan saham oleh investor asing:

24 Juli

Rp321,66 miliar

Net sell

21 Juli

Rp438,40 miliar

Net sell

20 Juli

Rp749,08 miliar

Net sell

19 Juli

Rp1,61 triliun

Net sell

18 Juli

Rp1,07 triliun

Net sell

17 Juli

Rp171,69 miliar

Net sell

14 Juli

Rp975,33 miliar

Net sell

13 Juli

Rp815,23 miliar

Net sell         

12 Juli

Rp7,84 miliar

Net sell

11 Juli

Rp618,65 miliar

Net sell

10 Juli

Rp543,13 miliar

Net sell

7 Juli

Rp332,81 miliar

Net sell

 Sumber: BEI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Martin Sihombing
Terkini