Perluas Pasar, Cakrawala Proteksi Buka Kantor ke-24 di Bogor

Bisnis.com,14 Agt 2017, 13:23 WIB
Penulis: Oktaviano DB Hana
Ilustrasi-Asuransi/www.getbudget.com

Bisnis.com, JAKARTA— PT Asuransi Cakrawala Proteksi  Indonesia menambah jaringan pemasaran guna merelisasikan target premi bruto Rp1 triliun hingga akhir tahun ini.

Nicolaus Prawiro, Vice President Director PT Asuransi Cakrawala Proteksi  Indonesia (ACP), mengatakan pihaknya kembali meresmikan kantor cabang baru di Bogor. Jaringan baru ini merupakan kantor cabang ke-24 yang dimiliki ACP sejak mulai beroperasi pada 2014.

"Pembukaan cabang ini sebagai salah satu bagian ekspansi usaha ACP dalam rangka mencapai target tahun 2017 sebesar Rp 1 triliun,” ungkapnya kepada Bisnis, Senin (14/8/2017).

Nicolaus menjelaskan melalui jaringan pemasaran anyar tersebut pihaknya berharap mampu memberikan pelayanan yang lebih optimal lagi bagi nasabah. Kantor cabang ini akan melayani nasabah terutama di wilayah Bogor, Sukabumi, dan sekitarnya.

Pada saat yang sama, ungkapnya, kantor tersebut sekaligus dapat memperkenalkan ACP ke wilayah Bogor dan Sukabumi.

“Ini berangkat dari prinsip customer satisfaction orientation. Sekaligus company branding, sehingga ACP semakin dikenal oleh masyarakat luas,” ujarnya.

Hingga tutup buku semester I/2017, ACP membukukan premi bruto sebesar Rp588 miliar. Nicolaus mengakui bahwa memang tidak mudah untuk mencapai target Rp1 triliun.

Namun, dia optimistis dengan kerja sama tim dan strategi bisnis yang terencana dengan baik, ACP mampu membukukan premi sesuai dengan target yang telah ditetapkan sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Anggi Oktarinda
Terkini