Bosan Dengan Warna Rambut Anda Saat Ini? Cobalah Teknik Color Melting Ini

Bisnis.com,16 Agt 2017, 05:49 WIB
Penulis: Nindya Aldila
Melting color/www.matrix.com-kolase Sae

Bisnis.com, JAKARTA -- Penataan rambut yang monoton bisa jadi mengurangi keceriaan penampilan Anda. Jika ingin terkesan dinamis, cobalah teknil melting color berikut.

Berdasarkan hasil social listening dari L’Oreal Indonesia, tren pewarnaan rambut saat ini adalah gradasi warna dengan prinsip dasar “less is more” yang tetap menampilkan kesan lembut dan natural. 

Hal inilah yang mendasari Matrix, dari L’Oreal Indonesia, untuk menghadirkan sebuah tren pewarnaan rambut terkini bernama color melting.

Acara ini menghadirkan Daniel Roldan dan Danielle Keasling sebagai Matrix Global Artistic Collective, serta tiga hairdresser lokal ternama Rudi Hadisuwarno, Audid Rasidi, serta Candra Suyatno.

Color melting merupakan teknik pewarnaan rambut yang memadukan tiga warna atau lebih secara lembut, natural, dan menyatu sempurna, sehingga menciptakan efek lumer atau melted effect pada rambut.

Teknik ini adalah evolusi dari teknik ombre dan balayage yang dilakukan dengan meniru pola alami warna rambut yang semakin menerang di ujung rambut. 

Brand General Manager Matrix Indonesia Amanda Indarwulan menjelaskan teknik color melting mengkombinasikan warna dan pantulan yang berbeda sehingga menghasilkan gradasi alami pewarnaan pada rambut.

Dengan membawa teknik ini ke Indonesia, Matrix meyakini masyarakat Indonesia dapat memiliki warna rambut yang sesuai dengan tren yang sedang populer saat ini, tetapi tetap bisa mempertahankan karakter dan kepribadiannya masing-masing.

“Warna rambut kita memiliki sebuah gradasi, pangkal rambut kita berwarna lebih gelap dan terus menerang sepanjang rambut. Hal ini terjadi karena adanya oksidasi natural. Warna natural rambut inilah yang menjadi inspirasi teknik color melting," ujarnya.

Dengan memperkenalkan teknik ini ke Indonesia, Matrix juga menghadirkan empat ide warna yang dapat menjadi pilihan saat melakukan pewarnaan rambut dengan teknik , yaitu warna ash, violet, red, dan creative. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini