HASIL SEMIFINAL PIALA AFF 2017: Kandaskan Myanmar, Malaysia Tantang Thailand di Final

Bisnis.com,15 Sep 2017, 21:29 WIB
Penulis: Martin Sihombing
Malaysia melawan Thailand 1-1 di penyisihan Grup A Piala AFF U-18 di Yangon, Myanmar, Selasa (12/9/2017). Pertarungan antar mereka kembali terjadi di final piala itu yang akan digelar Minggu (17/9/2017)/aseanfootball

Bisnis.com, JAKARTA – Malaysia melangkah ke final Piala AFF U-18 setelah di semifinal yang berlangsung di Stadion Thuwunna, Yangon mengalahkan tuan rumah Myanmar 5-4 melalui adu penalti setelah waktu normal (2x45 menit) skor 0-0 tidak berubah.

Di final, Malaysia akan berhadapan dengan Thailand yang lolos ke final juga menang lewat adu penalti dari Indonesia (3-2).

Partai terakhir Piala AFF U-18 ini seperti mengulangi kisah di SEA Games XXIX/2017 di Malaysia yang menghadirkan final Thailand versus Malaysia, sedangkan perebutan tempat ketiga dan keempat diperebutkan antara Indonesia dan Myanmar. Namun, di SEA Games, Thailand menang dan juara,  sedangkan Indonesia menang dan peringkat ketiga (medali perunggu).

Bahkan, di penyisihan Grup A Piala AFF U-18, Malaysia juga sudah bertemu. Kedua tim membagi angka sama, 1-1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Martin Sihombing
Terkini