KABAR GLOBAL 15 SEPTEMBER: Sejumlah Negara Cetak Rekor, Korea Utara Mendanai Kegiatan Menggunakan Bitcoin

Bisnis.com,15 Sep 2017, 08:50 WIB
Penulis: Renat Sofie Andriani
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA – Sejumlah berita global mewarnai pemberitaan media nasional pada hari ini, Jumat (15/9/2017), di antaranya tentang sejumlah negara yang mencetak rekor dalam kepemilikan mata uang asingnya serta Korea Utara yang dikabarkan mulai menambang bitcoin dan menggunakan mata uang digital itu.

Berikut rangkuman berita utama di sejumlah media nasional:

Sejumlah Negara Cetak Rekor. Tercatat, ada enam negara di Asia yang meraih rekor dalam kepemilikan mata uang asingnya pada bulan lalu. Mereka adalah China, India, Korea Selatan, Taiwan, Thailand, dan Indonesia. (Bisnis Indonesia)

3 Indikator Tumbuh Lebih Lambat. Kebijakan PemerintahChina dalam memperketat arus kreditdomestik menunjukkan dampak negatif.Sejumlah data ekonomi negara tersebut kembali menunjukkan pelambatan pertumbuhan. (Bisnis Indonesia)

Samsung Tambah Dana Investasi. Samsung Electronics Co. menaikkan investasinya sebesar US$8 miliar untuk bisnis otomotif, terutama mobil otomatis. Hal itu salah satunya dilakukan dengan membentuk unit usaha baru yang khusus bergerak pada pembuatan mobil otomatis. (Bisnis Indonesia)

Trump Adang Rencana Akuisisi oleh Tiongkok. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengadang upaya perusahaan Tiongkok untuk mengakuisisi produsen semikonduktor asal AS. Berbicara pada Rabu (13/9) waktu setempat, Trump mengatakan alasannya demi keamanan nasional, namun Tiongkok memprotes langkah tersebut. (Investor Daily)

Korea Utara Mendanai Kegiatan Menggunakan Bitcoin. Korea Utara dikabarkan mendanai kegiatan dengan bitcoin. Menurut laporan Recorded Future, firma riset intelijen yang didukung oleh Google Venture dan In-Q-Tel (sebuah perusahaan modal ventura yang didanai CIA), Korea Utara mulai menambang bitcoin pada 17 Mei dan menggunakan mata uang digital itu untuk menghasilkan pendapatan demi mendukung programnya. (Kontan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini