Lacak Terorisme, Kepolisian Australia Rencanakan Pengunaan Basis Data Identitas

Bisnis.com,05 Okt 2017, 15:09 WIB
Penulis: Juli Etha Ramaida Manalu
Ilustrasi

Kabar24.com, JAKARTA - Kepolisian Australia akan membuat basis data foto nasional dengan memanfaatkan catatan identifikasi yang dimiliki otoritas negara.

Perdana Menteri Australia Malcolm Turnbull mengatakan basis data foto tersebut akan dimanfaatkan untuk meningkatkan proses identifikasi terduga teroris menggantikan sistem yang digunakan saat ini.

Menurut PM Turnbull, sistem yang digunakan saat ini cukup memakan waktu ketika pihak otoritas meminta informasi dari negara yang menjadi mitra, yakni hingga seminggu.

"Seharusnya verifikasi identifikasi seseorang atau pencocokan foto yang bersangkutan tidak memakan waktu hingga seminggu," katanya seperti dikutip dari Reuters, Kamis (5/10/2017).

Saat ini, China menjadi yang terdepan dalam hal penggunakan deteksi wajah. Negara ini bahkan mengizinkan otoritas pendidikan menggunakan sistem pengenal wajah untuk memergoki murid yang melakukan kecurangan dalam ujian.

Namun, Australia akan membatasi pemanfaatan basis data baru ini hanya untuk polisi dan badan intelijen.

Turnbull menambahkan, sistem ini tidak akan terhubung dengan jaringan CCTV Australia yang sudah ada saat ini demi meredakan ketakutan yang muncul bahwa otoritas sedang berusaha menciptakan sistem deteksi otomatis.

Australia meningkatkan kesiagaan pascasejumlah aksi para lone wolf dalam beberapa tahun terakhir dan telah mengirimkan pasukan bersama sekutunya, Amerika, untuk memerangi terorisme di Afganistan dan Irak.

Negeri Kanguru itu juga bersiaga atas maraknya penganut paham radikal yang kembali ke negara itu setelah ikut berperang untuk IS dan kelompok ekstremis lainnya di Suriah dan Irak.

Turnbull mengatakan saat ini kinerja polisi terhambat oleh sistem yang telah usang. Namun, Kepala Pusat Kepolisian Siber Internasional Australia Fergus Hanson mengatakan sistem biometrik terbaru ini menimbulkan kekhawatiran terkait potensi penyalahgunaan kekuasaan.

"Saya rasa kebanyakan penduduk Australia akan setuju bahwa penggunaan pengenal wajah untuk melacak teroris merupakan ide yang baik," katanya.

"Orang mungkin berkata bahwa menggunakan hal ini untuk melacak para pembunuh adalah ide bagus tetapi bagaimana dengan orang yang menunggak uang parkir?" kata Hanson menambahkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini