Ini Agenda Wapres JK di Belgia dan Inggris

Bisnis.com,07 Okt 2017, 20:20 WIB
Penulis: Irene Agustine
Wakil Presiden Jusuf Kalla /Reuters-Eduardo Munoz

Kabar24.com, JAKARTA -- Wakil Presiden Jusuf Kalla akan memulai kunjungan kerja ke Belgia dan Inggris pada malam ini, Sabtu (7/10/2017).

Didampingi Ibu Mufidah Jusuf Kalla, kunjungan kerja di kedua negara akan berlangsung pada 7-13 Oktober 2017.

Dikutip dari keterangan resmi, Wapres akan menghadiri Festival Seni Budaya Europalia di Brussel, Belgia yang di gelar setiap dua tahun.

Sebelumnya, Wapres JK diagendakan melakukan pertemuan dengan masyarakat Indonesia di Belgia dan Luxemburg pada Minggu malam, (8/9/2017).

Keesokan harinya, Wapres akan bertemu dengan Presiden Komisi Eropa Andrus Ansip di Komisi Eropa, Senin (9/10/2017).

Hari berikutnya, Selasa (10/10/2017) Wapres membuka Indonesia-Belgium High Level Roundtable Discussion di Federation of Enterprises in Belgium (FEB) pagi hari waktu setempat. Di acara tersebut Wapres akan memberikan sambutan.

Setelah itu di siang hari, Wapres mengadakan kunjungan kehormatan kepada Raja Belgia, Raja Philippe dan Ratu Mathilde dan dengan Jamuan santap siang dengan Kerajaan.
Sore harinya, Wapres akan menghadiri Inaugurasi Festival Europalia Indonesia 2017. Festival seni ini akan menampilkan pameran barang seni, benda bersejarah, beberapa destinasi wisata, sastra, pemutaran film dan performa seni.

Menutup Lawatannya, Wapres JK beserta Ibu Mufidah Jusuf Kalla beranjak ke Inggris untuk menghadiri resepsi Asean 50 di Lancaster House, Stable Yard, st. James’s, London SWIA IBB, Rabu malam (11/10/2017).

Esok harinya, Kamis (12/10/2017) Wapres beserta Ibu Mufidah Jusuf Kalla kembali ke tanah air. Adapun, Jum’at pagi (13/10/2017) WIB direncanakan sudah tiba di Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini