Pakdhe Karwo Minta Bapenda Kembangkan Litbang

Bisnis.com,15 Okt 2017, 21:18 WIB
Penulis: Annisa Sulistyo Rini
Gubernur Jawa Timur Soekarwo/Bisnis-Wahyu Darmawan

Kabar24.com, JAKARTA - Gubernur Jawa Timur Soekarwo meminta Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) untuk mengembangkan penelitian dan pengembangan (litbang) atau research and development (R&D) untuk meningkatkan pelayanan masyarakat.

Pakdhe Karwo, sapaan akrabnya, menuturkan dengan terus melakukan R&D, kualitas Bapenda akan semakin meningkat. Namun untuk mengembangkan R&D, diperlukan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas.

"Oleh sebab itu, SDM harus terus dibenahi agar pelayanan kepada masyarakat bisa maksimal. Hal yang tidak kalah penting adalah digunakannya teknologi IT," ujarnya seperti dikutip dari situs resmi Pemprov Jawa Timur pada Minggu (15/10/2017).

Soekarwo mengatakan R&D merupakan bagian dari instropeksi terhadap peranan Bapenda, apakah harus berperan seperti saat menjadi dinas atau seperti saat ini.

“Bapenda juga harus berkonsolidasi peran, seperti apa ke depan. Intinya, Bapenda harus saling bersinergi dengan pihak lain mulai kabupaten kota, dan pihak swasta untuk kepentingan bersama,” katanya.

Konsolidasi peran tersebut, juga harus dilakukan Pemprov Jatim dengan kabupaten/kota, apakah struktural atau fungsional. Diakuinya, penggabungan antara struktural dan fungsional yang akan mengoptimalkan hubungan tsb sehingga terwujud sinergi kepentingan bersama. 

Untuk keberhasilan pelaksanaan tugas-tugas Bapenda, Pakdhe Karwo berpesan harus dilakuka pembenahan kualitas jajaran pejabat melalui assessment. Tujuannya adalah mencari pemimpin yang mempunyai kualitas sesuai dengan kompetensi.

Oleh sebab itu, pemetaan profil kompetensi aparatur sipil negara (ASN) menjadi hal yang sangat penting, sebab kepemilikan data profil kompetensi ASN oleh pengelola manajemen kepegawaian menghindarkan kesalahan dalam perencanaan kepegawaian. 

”Ingat, peran leadership menentukan 50 persen keberhasilan sebuah organisasi. Oleh sebab itu, assessment merupakan bagian dalam mencari pejabat yang memiliki kualitas," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini