CPNS BNP2TKI: 3.812 Pelamar ini Melaju ke Tes Kompetensi Dasar

Bisnis.com,20 Okt 2017, 20:59 WIB
Penulis: Yusran Yunus
BNP2TKI. /Bisnis.com

Kabar24.com, JAKARTA - Sebanyak 3.812 pelamar CPNS akan bersaing ketat dalam Seleksi Kompetensi Dasar atau Tes Kompetensi Dasar (SKD/TKD) berbasis Computer Assisted Test (CAT) di lingkungan Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja (BNP2TKI).

Dalam pengumuman yang diunggah di laman http://www.bnp2tki.go.id, Panitia Seleksi CPNS BNP2TKI Tahun 2017
menyatakan hanya pelamar yang telah dinyatakan lulus seleksi administrasi yang berhak mengikuti seleksi ini.

"Peserta wajib membawa Kartu Tanda Penduduk/Surat Keterangan pengganti identitas yang telah disahkan oleh pejabat berwenang dan Kartu Peserta Ujian yang dicetak dari laman https://sscn.bkn.go.id," demikian salah satu butir
pengumuman tersebut.

BNP2TKI merupakan salah satu instansi Kementerian/Lembaga (K/L) yang membuka lowongan penerimaan CPNS dari 61 K/L yang membuka di Tahap Kedua dengan total formasi sebanyak 17.928. BNP2TKI sendiri menyediakan formasi sebanyak 87.

Sampai hari terakhir pendaftaran pada 25 September 2017, total jumlah pelamar di 61 K/L mencapai 1.295.925 orang.

Berikut ini Daftar Peserta, Lokasi dan Jadwal Ujian SKD/TKD CAT CPNS BNP2TKI  Tahun 2017, silakan klik link di
bawah ini:

CPNS BNP2TKI 2017

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini