Investor Ritel Makassar Membukukan Transaksi Rp5,18 Triliun

Bisnis.com,25 Okt 2017, 13:32 WIB
Penulis: Amri Nur Rahmat
Ilustrasi/JIBI

Bisnis.com, MAKASSAR – Volume transaksi investor ritel pasar modal di Kota Makassar telah mencapai Rp5,18 triliun hingga akhir kuartal III/2017.

Kepala Bursa Efek Indonesia (BEI) Perwakilan Makassar Fahmin Amirullah mengatakan nilai tersebut masih berpeluang bergerak lebih tinggi lagi di sisa kuartal IV seiring dengan tren pemanfaatan pasar modal sebagai portofolio investasi oleh masyarakat.

Secara tahunan, nilai kumulatif transaksi oleh investor ritel di Makassar itu mengalami pertumbuhan positif dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp5,02 triliun.

Menurut Fahmin, indeks literasi maupun inklusi keuangan sektor pasar pasar modal di Makassar maupun Sulsel secara umum juga terus menorehkan peningkatan signifikan dari tahun ke tahun.

Sebagai gambaran, jumlah sub-rekening efek (SRE) per kuartal III/2017 yang tercatat oleh BEI Makassar telah mencapai 9.686 akun atau bergerak hingga 20% secara year to date.

Adapun pada 2016 lalu, jumlah SRE di Makassar yang tersebar pada 14 perusahaan sekuritas sebanyak 8.071 akun dengan nilai transaksi kumulatif sebesar Rp6,94 triliun.

"Meski memang dari sisi rasio, pemanfaatan pasar modal masih sangat kecil jika dibandingkan dengan jumlah penduduk di Makassar. Ini terus kami dorong, bagaimana menjadikan pasar modal sebagai alternatif investasi di Makassar," katanya, Rabu (25/10/2017).

Dia menguraikan, salah satu langkah yang dilakukan otoritas bursa dalam merealisasikan hal tersebut melalui edukasi terhadap kalangan kampus di Makassar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: News Editor
Terkini