Kiprah HSBC Indonesia Tak Sebatas Memberi Pinjaman

Bisnis.com,06 Nov 2017, 14:28 WIB
Penulis: Dini Hariyanti
Kantor pusat HSBC./hsbc.com

Bisnis.com, JAKARTA—PT Bank HSBC Indonesia mengklaim fokusnya dalam berkiprah di Tanah Air tidak sebatas memberikan fasilitas kredit kepada korporasi.

Selain memberi pinjaman, perseroan juga fokus memberi layanan advisory danterlibat dalam proses mengundang investor asing.

Direktur Commercial Banking Bank HSBC Indonesia Catherine Hadiman mengatakan, koporasi-koporasi baik domestik maupun asing yang difasilitasi berasal dari berbagai sektor.

Tapi, terutama mereka bergerak di infrastruktur, seperti pembangkit listrik, jalan tol, dan pelabuhan.

“Kami tidak hanya fokus kepada pinjaman. Kami bisa lakukan advisory, bawa investor, atau membantu perusahaan melakukan IPO dan private placement.

Adapun, bidangnya ada kelistrikan, jalan tol, pelabuhan,” tutur dia kepada Bisnis, di Jakarta, Kamis (2/11/2017).

HCBS Indonesia menyatakan, calon investor yang mendominasi di Indonesia sejauh ini tetap Jepang dan Singapura.

Tapi, perlu diperhatikan pula arus masuk pemilik kapital dari China. Pertumbuhan investasi dari Negeri Panda terbilang tumbuh pesat.

Pada tahun ini, HSBC Indonesia memfokuskan diri untuk melakukan konsolidasi internal pascaberganti baju dari kantor cabang bank asing (KCBA) menjadi perseroan terbatas alias PT. Tahun depan barulah perseroan mulai lebih agresif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini