Sinarmas Sekuritas: Rekomendasi Saham ICBP, BBNI, PTPP & JSMR

Bisnis.com,20 Nov 2017, 08:50 WIB
Penulis: Fajar Sidik
Karyawan memantau pergerakan harga saham di kantor Mandiri Sekuritas, Jakarta, Rabu (11/10)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA - IHSG diperkirakan bergerak mixed dengan kecenderungan menguat. Secara teknikal indeks hari Senin (20/11), diprediksi bergerak di kisaran 6.037--6.080.

Bursa AS ditutup melemah pada perdagangan Jumat (17/11) terkait dengan polemik tax reform yang berkepanjangan. Selanjutnya, mata uang dolar AS melemah terhadap mata uang rupiah sebesar 0.06% dibandingkan dengan perdagangan Jumat kemarin.

Dari dalam negeri, pertumbuhan utang luar negeri pada kuartal III-2017 hanya tumbuh sebesar 4,5% atau melambat dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu yang mencapai 7,8%.

Baca juga
Saham BIPP Anjlok

Pada akhir kuartal III-2017, utang luar negeri Indonesia tercatat US$ 343,1 miliar atau tumbuh 4,5%. ULN sektor swasta tumbuh 0,6% yoy setelah terkontraksi 1,7% yoy pada kuartal sebelumnya.

Sehubungan dengan penjualan mobil, setelah turun pada September 2017, penjualan mobil Grup Astra (ASII) bankit pada Oktober dengan pertumbuhan 9% menjadi 49.072 unit, lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya sebesar 7,6%. Hal tersebut kemungkinan menjadi sentimen positif bagi ASII.

Rekomendasi saham Sinarmas Sekuritas hari ini:

Top Buy: ICBP, BBNI, PTPP, JSMR

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini