SEPEDA MOTOR LISTRIK: Inilah Teknologi Terbaru Baterai Skuter Viar

Bisnis.com,27 Nov 2017, 16:16 WIB
Penulis: Tegar Arief
Direktur PT Triangle Motorindo Sutjipto Atmojo (dari kiri) mengambil swafoto bersama Menteri ESDM Ignasius Jonan (kanan) dan Wakil Menteri Arcandra Tahar (kedua kanan) saat uji coba motor listrik Viar Q1 di halaman gedung Heritage Kementerian ESDM Jakarta, Senin (30/10)./JIBI-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Triangle Motorindo menghadirkan generasi terbaru untuk skuter listrik Viar Q1. Yang paling menonjol dari generasi terbaru ini adalah teknologi baterai.

Perusahaan menghadirkan baterai yang dapat dilepas sehingga proses pengisian daya dapat dilakukana secara terpisah dari kendaraan. Perubahan lain adalah handle grip dengan model baru yang semakin nyaman, shock breaker depan dan belakang yang didesain lebih empuk.

Generasi terbaru ini telah diserahkan kepada PLN Disjaya melalui distributor resmi Viar, PT Kencana Laju Mandiri. "Semoga unit ini berguna bagi PLN Disjaya," kata Direktur Utama PT Kencana Laju Mandiri Djoko Mulyatno saat penyerahan tersebut, Senin (27/11/2017).

General Manager PLN Disjaya Ikhsan Asaad mengatakan, masyarakat tidak perlu khawatir terkait pengisian daya baterai skuter listrik ini. Sebab, PLN sudah menjamin ketersediaan infrastruktur pengisian listrik di beberapa wilayah di Jakarta.

"Kami telah menyediakan infrastruktur untuk pengisian energi kendaraan listrik di tempat umum sekitar 700 yang tersebar di beberapa titik. Tahun ini akan kami genapkan menjadi 1.000," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini