OSO SECURITIES: IHSG Melemah Terbatas di Level 6.015-6.079

Bisnis.com,28 Nov 2017, 05:52 WIB
Penulis: Mia Chitra Dinisari
Pengunjung beraktivitas di Gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (20/10)./JIBI-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA - Oso Securities memprediksi IHSG Secara teknikal menguji level support classic 6.035. Stochastic bergerak flat di rasio 68%, RSI bergerak bearish dan
MACD line bergerak bearish dengan trend volume turun.

Tim analis Oso Securities menyebutkan IHSG diperkirakan melemah terbatas di kisaran 6,015-6,079.

Berikut beberapa saham yang memiliki potensi kenaikan yaitu : INDF, ITMG, KLBF, MIKA, MYOR, RALS, TBIG, UNTR, UNVR dan WSKT.
Pada perdagangan hari Senin (27/11), IHSG ditutup turun tipis 0.04% ke level 6,064.58. Enam dari sepuluh indeks sektoral
berakhir dalam teritori negatif, dimana industri dasar dan perkebunan tertekan masing-masing sebesar 2.63% dan 0.82%
Saham yang menjadi pemberat indeks diantaranya BBRI, BBNI, LPKR, ADHI, dan INKP.

Terbatasnya pergerakan indeks awal pekan ini dikarenakan masih minimnya sentimen positif dari dalam negeri.
Selain itu pergerakan IHSG juga sejalan dengan penurunan bursa saham Asia, dimana indeks Sanghai dan TWSE memimpin pelemahan masing-masing sebesar 0.94% dan 0.95%.

Pelaku pasar asing membukukan aksi beli bersih (netbuy) senilai Rp 245.77 miliar. Nilai tukar Rupiah terdepresiasi sebesar 0.03% ke level Rp 13,508.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini