Ajak Generasi Milenial, BNI Life Siapkan Transformasi Digital

Bisnis.com,28 Nov 2017, 17:08 WIB
Penulis: Asteria Desi Kartika Sari
Ilustrasi/mumsnet.com

Bisnis.com, JAKARTA -- PT BNI Life Insurance atau BNI Life tengah menyiapkan transformasi teknologi dan digital untuk memberikan kemudahan proses pencarian informasi produk maupun layanan.

Plt Direktur Utama BNI Life Geger Maulana mengatakan, pengembangan bisnis melalui kanal digital merupakan salah satu terobosan BNI Life guna meningkatkan kinerja bisnis yang berkesinambungan.

Dia menuturkan hal tersebut dilakukan untuk mengajak generasi milenial untuk mempersiapkan rencana perlindungan hidup.

"BNI life siap membantu menginspirasi dan memfasilitasi generasi milineal, menjadi generasi siap Indonesia untuk bijak dan dewasa dalam menyiapkan bekal kehidupan di masa depan," kata Geger, Selasa (28/11/2017).

Hal tersebut dilakukan mellaui penggunaan platform website www.bni-life.co.id dan media sosial BNI LifeID sebagai saluran komunikasi.

Berdasarkan hasil riset yang dilansir Alvara Research Center pada Februari 2017 menunjukan asuransi kesehatan menjadi kepemilikan terbesar nomor dua setelah kepemilikan tabungan bagi generasi siap Indonesia sebanyak 48,5%. Hal tersebut menunjukan bukti adanya perubahan gaya hidup generasi milenial yang semakin peduli dengan kesehatan.

"Ini menunjukan pemahaman untuk generasi milenial penting. Seperti halnya pengenalan sejak dini, termasuk perlindungan asuransi, pengenalan berupa risiko-risiko kehidupan, persiapan, perencanaan dan perlindungam keuangan," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Anggi Oktarinda
Terkini